TAPTENG POST – Pj Bupati Tapteng Elfin Elyas menolong seorang ibu korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Raja Djunjungan Lubis, Kecamatan Pandan tepatnya di depan Kantor Dinas Kesehatan Tapteng, Selasa (28/3/2023) sore.

Melihat ada kecelakaan, Pj Bupati Tapteng Elfin Elyas yang saat itu sedang melintas langsung spontan turun dari mobil dan mengangkat korban ke mobil dinasnya.

Korban langsung dibawa ke RSUD Pandan oleh Ajudan Pj Bupati Tapteng. Sementara Pj Bupati Elfin Elyas masuk ke kantor Dinas Kesehatan membersihkan tangannya yang terkena darah korban.

Pada kesempatan itu, Pj Bupati Elfin Elyas memberikan bantuan biaya perobatan kepada para korban kecelakaan tersebut.

Pj Bupati menghimbau agar para pengendara tetap mentaati peraturan berlalu lintas dan berhati-hati serta menjaga keselamatan saat berkendara.

Di tempat terpisah, korban kecelakaan Nofrida Pandiangan (46) menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pj Bupati Tapteng Elfin Elyas yang telah menolong dirinya dan membawanya ke rumah sakit.

Nofrida Pandiangan warga Kelurahan Sarudik itu mengaku belum mengenal Pj Bupati Tapteng Elfin Elyas yang telah menolongnya saat kecelakaan tersebut.

“Saya belum tau bagaimana wajah Pak Pj Bupati yang menolong saya karena saat itu saya seperti tak sadarkan diri. Saya serius, belum kenal Pak Pj Bupati, tapi kalau Pak Bakhtiar Sibarani saya kenal,” ungkap Nofrida Pandiangan saat ditemui di RSUD Pandan, Rabu (29/3/2023).

Janda beranak satu yang sehari-harinya berjualan tempe keliling itu menyebut bahwa uang bantuan biaya perobatan yang diberikan Pj Bupati Elfin Elyas telah ia gunakan untuk membayar tunggakan iuran BPJS Kesehatannya supaya aktif kembali.

“Uang dari Pak Pj Bupati saya buat bayar BPJS mandiri supaya bisa aktif. Biaya tunggakan Rp 982.500,” ungkap Nofrida yang saat itu ditemani anaknya Jehezkiel Siregar (9).

Nofrida mengungkapkan, kejadian kecelakaan itu berawal saat dirinya mau menjemput anaknya pulang sekolah di SD Negeri Pandan 3.

Namun saat melintas di Jalan DPR Pandan tepatnya di depan kantor Dinas Kesehatan Tapteng, Nofrida mengalami kecelakaan lalu lintas menabrak pengendara sepeda motor yang tiba-tiba berbalik arah.

Akibat kecelakaan itu, Nofrida mengalami luka robek di bagian pelipis mata sebelah kanan dan harus mendapat 12 jahitan.

“Saya berharap Pak Pj Bupati bersedia mengcover biaya rumah sakit saya. Saya ucapkan terima kasih banyak, semoga Pak Pj Bupati panjang umur, sehat selalu dan diperlancar pekerjaan Pak Pj Bupati,” ucap Nofrida Pandiangan. (red)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Tapanulipost.com di GOOGLE NEWS